Jumat, 27 Juli 2012

Melacak dan Mengetahui Lokasi Seseorang Dari IP Address

Alamat IP (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antar 32-bit sampai 128-bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan Internet. Panjang dari angka ini adalah 32-bit (untuk IPv4 atau IP versi 4), dan 128-bit (untuk IPv6 atau IP versi 6) yang menunjukkan alamat dari komputer tersebut pada jaringan Internet berbasis TCP/IP.

Melalui alamat IP komputer host dalam jaringan internet seseorang, kita dapat mengetahui lokasi orang tersebut. Bagaimana caranya? Simak cara Melacak dan Mengetahui Lokasi Seseorang Dari IP Address dibawah ini.

Berikut cara-cara Melacak dan Mengetahui Lokasi Seseorang Dari IP Address :


1. Cari alamat IP yang ingin dilacak (sebagai contoh kita pakai 125.162.8.77 )

2. Buka link dibawah ini (pilih salah satu)
http://www.geobytes.com/IpLocator.htm?GetLocation
http://www.whatismyip.com/tools/ip-address-lookup.asp
http://www.ip-address.org/lookup/ip-locator.php

3. Masukkan alamat IP di kolom yang telah disediakan

4. Setelah itu klik Submit/Lookup

5. Akan keluar data-data lokasi dari IP tersebut, disini Anda hanya perlu mencatat kode "Latitude dan Longitude"


6. Kemudian buka Aplikasi Google Earth 
jika tidak punya, download lalu install aplikasinya

7. Setelah aplikasi diinstall, masukkan kode "Latitude dan Longitude" pada kolom Search/Pencarian.
Masukkan terlebih dahulu kode Latitude setelah itu beri tanda koma dan spasi kemudian masukkan kode Longitude (3.5830, 98.6670)


8. Klik Search/Telusuri

9. Akan muncul peta lokasi alamat IP tersebut

Biar lebih detail di Google Earth sebelah kiri bawah di enable layer yang ingin dilihat (misal nama jalan, dsb). Kalau untuk di kota-kota besar terutama yang ada di Eropa sana infonya akan lebih detail bahkan sampai nama gedung, nama toko, Bank, dll.

Sekian cara Melacak dan Mengetahui Lokasi Seseorang Dari IP Address, semoga bisa membantu Anda yang membutuhkannya.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah mengisi Buku Tamu :)