kemana
kemana kemana
ku
harus mencari kemana
kekasih
tercinta tak tahu rimbanya
lama
tak datang ke rumah
dimana
dimana dimana
tinggalnya
sekarang dimana
Lirik lagu
tersebut tentu sudah tidak asing lagi ditelinga akhir – akhir ini bukan?
Ya…Alamat Palsu yang dibawakan oleh Ayu Ting Ting ini mampu membius jagad
permusikan Indonesia khususnya musik dangdut. Bagaimana tidak? Dangdut yang
hampir kehilangan warna dengan banyaknya penyanyi – penyanyi dangdut pendatang
baru yang hanya mengandalkan goyangan dan tampang tapi menomor kesekiankan
suara seperti diberi angin segar oleh datangnya seorang Ayu.
Lahir di
Depok, 20 Juni 1992, Ayu Rosmalina sudah mulai menyanyi semenjak usia 4 tahun.
Darah penyanyi diturunkan dari sang ibu yang juga seorang penyanyi, Umi
Khalsum. Lantas apa arti “Ting ting” pada namanya sekarang? Usut punya usut
ternyata itu diambil dari album pertama Ayu, “Geol Ajep Ajep”. Di dalam album
yang dirilis tahun 2007 silam itu, ada lagu yang berjudul “Ting ting”, oleh
sang produser kata itu dianggap “menjual” sehingga ia menyarankan Ayu untuk
menambahkannya sebagai nama pada saat manggung.
“Karena saya
kan masih ting-ting, hahaha. Enggak, jadi awalnya di album pertama saya yang
itu ada judul lagu Ting Ting, liriknya gini ‘Saya masih ting-ting dijamin masih
ting-ting’. Nah, kata produser saya yang dulu, kenapa Ayu enggak ditambahin
‘Ting Ting’ saja. Lagian itu juga ada di album,” ungkap Ayu seperti dikutip
dari Okezone.
Meski amat
menyukai dunia tarik suara, Ayu sebenarnya bercita – cita menjadi seorang
pramugari. Pramugari dipilihnya karena dia ingin berkeliling dunia, namun
tampaknya kenyataan sekarang berbeda dengan cita – citanya. Tapi, dengan
ketenaran yang diraihnya sekarang, impian untuk keliling dunia tidak harus jadi
pramugari kan, Ayu?
Penyanyi bernama asli Ayu Rosmalina ini
terbilang aktif "berkicau". Menggunakan ID @aayyttiinngg, pedangdut
kelahiran 20 Juni 1992 ini cukup rajin menyapa penggemarnya. Ayu tercatat
memiliki 14.772 followers, yang niscaya bakal bertambah dengan cepat, seiring popularitasnya yang
sedang menanjak.
Penampilan panggung Ayu yang dianggap berbeda
karena tidak mengandalkan erotisme joget semata juga ramai dibicarakan di
berbagai forum online.